Keberhasilan acara Hospitality Indonesia pada 2018, membuatnya kembali menyapa Indonesia pada tahun ini. Hospitality Indonesia 2019 merupakan pameran internasional yang akan membahas mengenai pemasok dan desain perhotelan Indonesia. Pameran berlokasi di Jakarta International Expo (JIExpo) selama 4 hari dengan 23 – 25 Oktober dimulai pukul 10 pagi hingga 6 sore sebagai hari untuk trading, dan 26 Oktober dimulai 10 pagi hingga 5 sore untuk umum. Biaya masuk gratis untuk yang melakukan pendaftaran online sementara dikenai biaya Rp50.000 /hari untuk pendaftaran di tempat.

Terdapat 3 pembahasan utama. Pertama, Furniture & Craft Indonesia. Pameran ini mengumpulkan produsen dan perancang furnitur dengan menampilkan perabotan, kerajinan, hadiah dan aksesori. Kedua, Mozaik Indonesia. Pameran ini akan memberikan solusi desain cerdas yang akan membentuk tren masa depan di industri desain interior. Ketiga, Hotel Sourcing Indonesia. Pameran akan membahas mengenai pemasokan ke industri perhotelan dengan arsitek, desainer interior, pelaku bisnis perhotelan, desainer komersial, pengembang dan profesional lainnya. Hospitality Indonesia bertujuan untuk memperkenalkan desain serta trennya lebih luas. Pameran ini tidak hanya untuk yang mengerti desain namun juga untuk masyarakat luas. Melalui pameran ini, mereka mempertemukan langsung desainer interior, arsitek, dan pemangku kepentingan lainnya dalam industri perhotelan untuk bertukar pikiran bersama untuk menciptakan percakapan yang menarik tentang inovasi, teknologi, bahan, pemasok, serta inspirasi dan pengetahuan.