Banyak hal yang bisa dilakukan untuk memulai awal tahun, salah satunya ialah melihat inspirasi desain dari hotel-hotel tematik. Beralih ke negeri kanguru, Australia, yang kuat pada area pesisir, kali ini diramaikan oleh kehadiran butik hotel yang berani mengklaim sebagai urban resort. Menetap di pusat perbelanjaan James Street, Brisbane, The Calile Hotel menawarkan 175 kamar tidur yang terlahir dari desain dan arsitektur teranyar oleh Richards and Spence.

Sebagai salah satu pendiri firma arsitek, Adrian Spence menjelaskan rancangannya untuk hotel naungan TFE Hotels, dihadirkan khusus untuk negara dengan iklim yang cocok memiliki area terbuka “Tidak ada yang menggambarkan resor dari berbagai hotel di Australia. Umumnya hotel di negara kami terpaku dengan market korporat. Oleh karena itu The Calile Hotel kami rancang sebagai hotel yang membuat para tamu menikmati area kolam renang untuk menikmati iklim kami,” jelas opininya.

Kehadiran perdana urban resort menandai The Calile Hotel sebagai tempat penginapan yang tidak hanya menawarkan pengalaman bermalam, melainkan perjalanan yang dapat mempertemukan momentum mengejutkan. Seperti permainan ventilasi dari seluruh kamar tidur, terhitung sembilan suites, dan dua premier suites,yang sengaja didesain untuk mewujudkan konsep open-air spaces. Dari teras pribadi kamar hotel, para tamu dapat menikmati keindahan pesona kota subtropis, yang disadingkan dengan cicipan sajian asal Yunani dari dapur Hellenika oleh juru masak Simon Gloftis.