Selain sebagai tempat tinggal, rumah adalah ungkapan ekspresi dari pemiliknya. Melalui bantuan tangan-tangan dan ide kreatif para arsitek dan desainer inilah impian-impian para pemilik rumah tersebut dapat diwujudkan. Dilandasi kesukaan, kebutuhan, dan gaya hidup penghuni rumah, desainer berusaha mempersatukan ide dengan fungsionalitas agar berjalan searah. Sehingga sebuah rumah tidak hanya terlihat indah secara visual, namun juga nyaman untuk dihuni. Hal inilah yang selalu diterapkan oleh Endramukti Design dalam berkarya. Firma desain yang berbasis di Surabaya ini kembali membuktikan teori-teori tersebut dalam sebuah rumah yang terletak di kota yang sama. Kepala desainer, Hidajat Endramukti, merancang hunian dua lantai seluas 700 m² dengan gaya Modern.

Teras dan kolam renang dihiasi dengan area duduk tatami dan tanaman tropis yang menyegarkan. DETAILS Anda dapat menemukan furnitur seperti ini di Forme.

Sedikit berbeda dengan proyek rumah tinggal karyanya yang lain, bentuk bangunan rumah ini memiliki keunikan dalam segi arsitekturnya. Hidajat bekerja sama dengan arsitek Vellycia Genny untuk mengolah tata ruang hingga terlihat sedikit berbeda. Koridor yang cukup besar dan memanjang, menyambut para tamu yang memasuki hunian. Sederet potret dan fotografi tampak terpampang rapi di sepanjang dinding. Batu-batu koral yang berada di sisi kiri dan kanan lorong menambah keindahan ruang, mengingatkan kami pada suasana galeri. Selain foyer yang artistik, salah satu fitur menarik pada bagian dalam rumah adalah keberadaan kolam di tengah rumah. Bukan sekadar elemen estetik, namun kolam yang terletak di ujung hallway ini berfungsi sebagai pemisah antara ruang keluarga dengan koridor tersebut. Perpaduan air, jembatan berlapis kayu, dan dinding berdetail membuat suasana rumah terasa seperti resor.

Warna-warna natural selalu menjadi ciri khas Endramukti Design menampilkan sebuah hunian yang elegan.

Hidajat Endramukti termasuk desainer interior yang sangat detail dalam menata ruang. Dirinya mengaku senang merancang interior hingga ke bagian aksesori. Hal ini juga berlaku pada interior yang bergaya Modern. Tengok saja ruang tamu yang berada di bagian depan rumah. Walau dengan ukuran yang cukup terbatas, ruangan ini dilengkapi dengan sofa dua dudukan, sebuah armchair berukuran ramping, dan coffee table dua susun. Berbagai aksesori dipilih agar senada dengan ruang. Begitu pun ruang keluarga. Untuk mewadahi kegiatan anggota keluarga, beberapa sofa diletakkan dalam satu ruang hingga terasa nyaman dan fungsional. Permainan warna netral sengaja digunakan agar tidak terlalu menyibukkan mata. Selain di ruang keluarga, acara berkumpul juga dapat dilakukan di ruang makan yang menyatu dengan dapur. Pemilihan furnitur bergaya Modern terlihat menarik dengan kehadiran lampu gantung unik. Ruangan ini cukup luas dengan bukaan jendela besar memberikan pancaran sinar alami dari luar cukup banyak.

Ruang keluarga merupakan area utama pada rumah, tempat berkumpul keluarga. Penataan sofa besar berwarna abu-abu muda membuat ruang ini terlihat nyaman dan sejuk. DETAILS Forme memiliki berbagai produk seperti ini.

Skema warna pada interior rumah didominasi dengan tone natural dan earthy, seperti krem, cokelat, putih, dan abu-abu. Penggunaan lantai kayu mempertegas kesan hangat dan natural. Warna kamar diutamakan memakai tone putih dan krem. Kendati demikian, Endramukti Design tetap menyematkan beberapa sentuhan warna terang yang diaplikasikan pada aksesori dan dekorasi. Salah satunya yang terlihat cukup jelas ialah penggunaan warna cerah yang ditampilkan pada blind vertikal dengan warna kuning yang cukup mencolok.

Furnitur yang digunakan pada rumah ini hampir semuanya menggunakan material kayu sehingga memberikan sedikit sentuhan hangat pada sebuah rumah bergaya Modern. Paduan Modern dan Klasik merupakan pilihan yang tepat untuk membuat hunian tampak elegan dan timeless.